Materi Pelajaran Bahasa Inggris SMP Kelas VII Semester I
I.Teks transacsional dan interpersonal1. Menyapa orang yang belum /sudah dikenal
2. Memperkenalkan diri sendiri/orang lain
3. Memerintah atau melarang
4. Meminta dan memberi informasi
5. Mengucapkan terimah kasi
6. Meminta maaf
7. Mengungkapkan kesantunan
II.Teks Fungsional pendek
1. Daftar barang
2. Pengumuman
III.Tatabahasa/kosa kata
1. Noun
2. Adjective
3. Verb
4. Adverb
5. Noun phrase
Pembahasan Materi BAB 1 Transacsional dan interpersonal
1.Menyapa orang yang belum /sudah dikenal
Untuk menyapa orang baik yang belu dikenal maupun yang sudah dikenal kita biasanya kita mengucapakam : Hello! , atau Hi!
Selanjutnya disapa dengan sapaan sesuai dengan waktu menyapa :
1. Good morning (selamat pagi) diwaktu pagi
2. Good afternoon ( selamat sore) diwaktu sore.
3. Good evening (selamat malam) diwaktu petang awal malam biasanya sampai jam 9’00
4. Good night (selamat malam/tidur) pada waktu udah mau tidur
Kemudian lawan bicara kita menjawab sapaan kita dengan cara mengulangi apa yang kita ucapkan misalnya:
Rusli : Good morning
Tahir: Good morning
Selanjutnya pembicara pertama melanjutkan dengan menanyakan kabarnya yang diajak berbicara misalnya: “
How are you’ (apa kabar)
lalu dijawab “I am fine “( saya baik baik saja)
2.Memperkenalkan diri sendiri/orang lain
Untuk memperkenalkan diri sendiri kita menyebutkan nama kita sendiri kepada lawan bicara kita misalnya:My name is Rianti (nama saya Riyanti)
You can call me Ita ( kamu dapat memanggil saya Ita)
I live at jl. Kisamaun no 49 ( saya tinggal di jalan kisamaun no, 49)
I am from Tangerang ( saya dari Tangerang)
I am 13 years old ( saya berumur 15 tahun)
Selesai memperkenalkan diri biasanya lawan bicara kita menjawab dengan:
Hi ! Ita ( hai Ita)
Kalau baru pertamakali berkenalan maka dilanjutkan dengan :
“How do you do” (apa kabar)
Nice to meet you (senang ketemu anda)
Dijawab pula dengan cara mengulangi pembicaraan lawan bicara yaitu :
“how do you do”
“Nice to meet you”
Berbeda dengan memperkenalkan orang lain, nama orang yang kita perkenalkan yang kita sebut misalnya :
1. “this is my friend ,Sania” (ini teman saya,Sania)
2.“This is my brother” (ini saudara laki-laki saya) His name is Victor ( namanya Victor)
3. I would (I’d) like to introduce my friend , Novi( saya ingin memperkenalkan teman saya, Novi)
Jawaban nya sama dengan pemperkenalkan diri sendiri :
“How do you do”
“Nice to meet you” atau
"Pleased to meet you."
3.Memerintah atau melarang
Untuk membuat kalimat perintah ada dua jenis:I.Kalimat perintah biasa yaitu dengan meletakkan kata kerja di awal kalimat contoh:
1. stand up ! (berdirilah)
2. Raise your right hand up! (angkat tangan kananmu)
3. Show your finger! (tunjukkan jari jarimu)
4. Touch your hair! (sentuh rambutmu)
5. Hold your English book( pegam buku bhs inggrismu)
II. Kalimat perintah yang sopan yang biasanya diperuntukkan pada orang yang lebih tua atau yang dihormati yaitu dengan meletakkan kata “please” diawal atau diakhir kalimat seperti:
1. Please,open page twenty five!
2. Close your bpok,please!
3. Put it on the table, please!
4. Please ,sit down!
5. Clap your hand,please!
III. Untuk membuat kalimat larangan, yaitu dengan meletakkan kata “don’t” di awal kalimat
Dan “don’t” berarti jangan, misalnya:
1. Don’t open the door.
2. Don’t make a noise.
3. Don’t smoke.
4. Don’t play truant
5. Don’t cheat.
Untuk membuat kalimat larangan yang sopan ditambahkan kata’ please ‘di depan atau dibelakang kalimat, misalnya:
1. Don’t write on the wall,please
2. Don’t tell a lie, please
3. Please, don’t play with fire.
4. Please, don’t be naughty.
5. Please ,don’t be lazy
4.Meminta dan member informasi
Meminta informasi terhadap seseorang, berarti kita menanyakan sesuatu pada lawan bicara kita, misalnya informasi tentang dirinya, atau keluargannya misalnya:1. What ‘s your name? (siapa namamu)
2. How do you spell your name? (bagaimana mengeja namamu)
3. Where do you live ? (dimana kamu tiggal)
4. What is your father? (apa pekerjaan bapakmu)
5. How many brothers and sister do you have? (brapa banyak saudara lk dan perempuan mu?)
Nah untuk memberi informasi, cukup dengan menjawab apa yang ditanyakan seseorang misalnya:
1. My name is Mara Rusli. (nama saya Mara Rusli)
2. M – a – r – a – r – u – s – l - i
3. I live on jln sawerigading.( saya tinggal di jalan sawerigading)
4. My father is a teacher. (ayah saya seorang guru)
5. I have four brothers and two sisters ( saya punya 4 saudara laki laki dan 2 saudara perempuan)
5.Mengucapkan terima kasih
Untuk mengucapakan terima kasih pada seseorang terhadap orang yang telah berbuat baik pada kita sangatlah penting karena kita akan dianggap tidak sopan manakalah kita tidak tau berterima kasih nah bagaimana mengucapkan terimah kasih , ada beberapa cara ,terserah kepada ananda yang mana mau dipakai misalnya :1. Thank you (terima kasih)
2. Thank you very much ( Terima kasih banyak)
3. Thank a lot ( terima kasih banyak)
4. Thank for your ride ( terima kasi untuk tumpangannya)
5. Thank a million (beribu ribu terima kasih)
Nah mudahkan, tapi bagaimana kalau kita ingin menjawabnya. Wah kalau ananda tidak tau menjawab terimah kasih akan dianggap juga tidak sopan maka pelajarila cara menjawab terimakasi misalnya :
1. You are welcome ( sama sama)
2. Don’t mention it (Jangan sebut itu/sama sama)
3. Not at all (sama sama/kembali)
4. Forget it (Lupakanlah)
5. That’s all right (Sama sama)
6.Meminta maaf
Sebagai seorang Manusia biasa yang tidak luput dari kesalahan, tentunya kita harus pandai pandai meminta maaf , nah kalau ananda ingin meminta maaf pada seseorang terdapat beberapa cara yang dapat ananda pakai misalnya:1. I am sorry (maaf)
2. Forgive me ( maafkan saya)
3. I apologize ( saya minta maaf)
4. Sorry for my mistake (maaf atas kesalahan saya)
Nah permintaan maaf dari seseorang perlu kita jawab namun masalahnya udah bisakah ananda menjawab perminta maaf sesorang, untuk menjawabnya perhatikanlah beberapa contoh berikut :
1. Never mind (tidak apa apa)
2. Oh, that’s all right ( oh, tidak apa apa)
3. No problem (tidak apa apa)
4. That’s OK (tidak apan apa)
7.Mengungkapkan kesantunan
Dalam pergaulan kita sehari hari ,perlu kita bebicara yang santun agar orang yang diajak berbicara merasa kita termasuk orang sopan dan tau tata karma pergaulan. Oleh nya itu kita perlu mempelajari ungkapan kesantunan . Untuk membuat ungkapan kesantunan kita memakai kata ‘ could you “ please”. Hal ini menyatakan kesopanan seperti :1. Give this letter to the head master,please.( harap kasikan surat ini pada kep.sekolah)
2. Could you participate in speech contest, please ( sudikah anda ikut dalam lomba pidato)
3. Excuse me. Can you tell me what your father is? (maaf, dapatkah andan mengatakan apa pekerjaan bapakmu)
Nah ke tujuh materi di atas belum begitu lengkap, ananda masih perlu membca buku buku penunjang yang relevan, namun setidaknya sudah mendapat gambaran secara umum tentang materi transaksional dan interpersonal bagi siswa kelas VII SMP.
I.Latihan
1.Buatlah 2 kalimat menggunakan kata "Don't" dalam Bahasa Inggris !
Answer :1. Don't touch my hair ! (Jangan sentuh rambut ku!)
2. Don't open that door ! (Jangan buka pintu itu!)
2.Buatlah 2 kaliamat yang menyatakan "Memerintah"
Answer : 1.Stand Up Please!(Silakan Berdiri)
2.Go away !! (Pergilah)
BAB II TEKS FUNGSIONAL PENDEK
1. Daftar belanja (shoping list)
Daftar belanja atau dikenal dengan istilah shoping list sangat membantu kita bila mana kita mau pergi berbelanja. Kenapa demikian ?. Barangkali ketika anda pergi shoping tanpa membawa shoping list terkadang membeli sesuatu barang tanpa di programkan terlebih dahulu, maka habislah uang yang dibawa padahal tujuan kita belum terpenuhi, maka dibutuhkanlah daftar belanja atau shoping list ,perhatikanlah shoping list berikut:Sonia’s Shopping List
• 1 pair of shoes
• 2 pairs of socks
• 1 black belt
• 12 notebooks
• 3 pens
• 2 pencils
• 1 ruler
Latihan 1 Nah cobalah jawab pertayaan berikut!
1. What it the text about ?
Answer : Sonia's Shopping List
2. How many pens does winda want to buy?
Answer : 3 pens
3. How Many rules does she want to buy?
Answer : 1 ruler
4. How many notebooks does she need?
Answer : 12 notebooks
5. How many pair of sock does she need?
Answer : 2 pairs of socks
Latihan II.
Buatlah sebuah shopping list sendirin sebelum anda pergi berbelanja di Supermarket!
Answer :
Winda's Shopping List
- 5 packs of Indomie
- 1 pack of Chilli Sauce
- 2 packs of CocaCola
- 4 packs of Soap
- 1 pack of cake
2.Pengumuman
Dalam kehidupan kita sehari hari terkadang kita mau mengumumkan sesuatu dalam bahasa Inggris. Tapi kita belum tau bagaimana caranya. Nah untuk mengenal pengumuman lebih dalam ,bapak araf annda memperhatikan contoh pengumuman di bawah ini:
Announcement
Each class of SMP Setia Bhakti should sent a student to represent his/her class in joining the English speech contest on Sunday, 28th august 2014 in our language laboratory. Don’t miss it! English teacher
Lily Susanti
1. What the announcement about?
Answer : Joining English Speech Contest
2. How many student should each class send?
Answer : Each student of SMP Setia Bhakti
3. Who write the announcement?
Answer : English teacher, Lily Susanti.
4. Where will the contest take place?
Answer : Language Laboratory
BAB III
STRUCTURE
Possessive Adjective (Kata sifat yang menyatakan milik)
Cara menyatakan milik ini bisa diikuti kata benda:
Contoh:
1. Ini buku saya
This is my book
2. Itu kursi dia perempuan
That is her chair
3. Ini sepeda dia perempuan
This is her bicycle
4. Itu petamu
That is your map
5. Ini ekornya (kucing)
This its tail
6. Itu rumah – rumah mereka
Those are their houses
7. Ini teman - teman kita
These are our friends
Kesimpulanya adalah kata sifat yang menyatakan milik seperti : my, his, her, your, its, their dan our digunakan untuk menyatakan milik
Subject Pronoun (Kata ganti subjek)
Dalam bahasa inggris, kita mengenal beberapa kata ganti subject diantaranya: I, You, She, He, We, They dan It Contoh:
1. Saya seorang siswa
I am a Student
2. Anda seorang guru
You are a teacher
3. Dia (Perempuan) seorang perawat
She is a nurse
4. Kami para penyanyi
We are singgers
5. Mereka para perenang
They are swimmers
6. Ini sebuah buku
It is a book
Kesimpulannya adalah jika ingin membuat kalimat positif, letakkan kata ganti subject pada awal kalimat
Object Pronoun (Kata ganti objek)
Dalam bahasa inggris, kita mengenal beberapa kata ganti objek diantaranya: me, you, him, her, them, us dan it. Contoh:
1. Dia(perempuan) selalu bertemu pada saya
She always meets me
2. Saya memberikan uang kepada mu
I give money to you
3. Andy meminjami sebuah kamus kepada Rusli
Andy lends a dictionary to him
4. Guru saya mengajari bahasa inggris kepada
Wati My teacher teaches english to her
5. Sam mengajak mereka berjalan-jalan ke mall
Sam invites to go for window shopping to mall with them
6. Rina mengirim sebuah surat kepada kamu dan saya
Rina sends a letter to us
7. Saudara laki-laki saya selalu mengambil itu
My brother always takes it
Kesimpulannya, penggunaan kata ganti objek diletakkan pada akhir kalimat positif.
Possessive Pronoun (Kata ganti milik)
Kata ganti milik ini bisa digunakan untuk menyatakan milik dan bisa berdiri sendiri tanpa diikuti kata benda. Adapun kata ganti milik ini adalah sebagai berikut: Mine, yours, his, hers, ours, theirs, its Contoh1. Mobil itu milik saya
That car is mine
2. Buku ini milikmu
This book is your
3. Sepeda itu milik dia laki-laki
That bicycle is his
4. Tas ini milik dia perempuan
That bag is hers
5. Sepatu-sepatu itu milik kita
Those shoes are ours
6. Bendera-bendera ini milik mereka
These flags are theirs
7. Ekor itu milik kucing
That tail is its Soal
I. Latihan
1. Buatlah 2 kalimat menggunakan Possessive Adjective (Kata sifat yang menyatakan milik) !
Answer : That is my bike ( Itu adalah sepedaku)
This is my pet (Ini adalah peliharaanku)
2. Buatlah 2 kalimat menggunakan Object Pronoun (Kata ganti objek) !
Answer : Doctor gives me a recipe (Dokter memberikan saya resep)
My sister send me a gifts (Saudara perempuanku mengirimkan sebuah hadiah)
Sumber materi : http://mararusli.blogspot.com/2011/08/materi-kelas-satu-smp.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar